LAJU SUMSEL, PALEMBANG -- Gubernur Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) H. Herman Deru menyapa langsung warganya yang telah dinyatakan sembuh dari COVID- 19 (Coronavirus disease 2019), melalui video call di Ruang Kerjanya (7/4). Dengan raut wajah yang sumringah Gubernur Sumsel H. Herman Deru mengaku bahagia dengan dinyatakannya pasien nomor 12 sembuh dari covid-19.
“Apa kabar sudah sehat ya , ini pak Gubernur. Pertama saya ucapkan bela sungkawa dulu atas meninggalnya suami, kedua ucapan selamat untuk ibu yang sekarang sudah sembuh,” tuturnya.
Herman Deru berharap pasien nomor 12 ini nantinya dapat membagi tips sembuhnya kepada masyarakat yang lain. sekaligus memberikan semangat pada pasien lain yang dinyatakan positif
“Untuk tips pulihnya diajarin ke keluarga ya buk, mudah-mudahan bisa jadi ilmu dan spirit bagi orang yang mengidap covid agar tetap ada harapan sehat kembali,” harap Herman Deru.
Ia juga menanyakan bagaimana kabar dari keluarga pasien nomor 12 ini, serta menitipkan salamnya untuk keluarga pasien.
“Anak- anak gimana bu, sehat bu. Ibu sudah negatifkan sudah sehat, tips sehatnya di bagi-bagi ke keluarga ibu ya, anak sehat semua ya, tetap semangat ya bu, salam ya untuk keluarga dirumah,” katanya.
Untuk diketahui, sebelumnya juru bicara gugus tugas penanganan Covid-19 Sumsel Zen Ahmad mengatakan, pasien yang sembuh tersebut merupakan pasien nomor 12 yang tercatat sebagai warga Palembang.
Pasien perempuan tersebut sebelumnya dinyatakan positif setelah dilakukan pemeriksaan pada Jum'at (3/4) kemarin.
"Pasien yang sembuh ini adalah pasien yang diumumkan positif kemarin. Saat itu pasien langsung dilakukan perawatan di RSMH," kata Zen.
Namun, lanjutnya, setelah dilakukan perawatan dan uji spesimen sebanyak dua kali, pasien tersebut dinyatakan negatif Covid-19.
"Sudah kita lakukan perawatan dan uji spesimen. Hasilnya pasien tersebut negatif. Pasien tersebut besok sudah kita perbolehkan pulang," terangnya. (MK)
Komentar