oleh

Herman Deru Segera Usulkan Kembali Jembatan Layang Lematang Masuk Proyek Strategi Nasional

-Sumsel Maju, dibaca 4124 x

LAJU SUMSEL, PALEMBANG -- Keinginan masyarakat Pagaralam agar pembangunan Jembatan Lematang kembali dimasukkan proyek strategis nasional (PSN) langsung disetujui Gubernur Sumsel H.Herman Deru. Ia bahkan memastikan segera menghadap Menteri PUPR paling lambat bulan Januari 2020.

Kepastian itu diungkapkannya usai menghadiri acara Kaleidoskop Pemprov Sumsel 2019 di Griya Agung, Kamis (26/12) sore.
 
" Gak bisa kita diamkan begini. Momentum inilah sebenernya yang harus kita siasati. Karena usulan itu sebenarnya sudah lama saat solok dibangun tapi waktu itu kita tidak masuk PS . Kalau ini saya pikir gak ada alasan lagi nggak masuk PSN. Jadi kita akan segera mohon pada Kementerian PUPR untuk memasukkan Lematang Indah dan Lekuk Endikat yang ada di pagaralam itu menjadi PSN agar  segera dibangun jembatan layang," jelasnya.
 
 
Kebutuhan ini tambah HD sudah sangat me desak karena sudah terlalu banyak korban yang ditimbulkan.  " Saya pikir pada pertemuan pertama tahun 2020 ini nanti sudah langsung saya usulkan," tambahnya.
 
HD mengatakan pihak provinsi sebenarnya tidak pernah tutup mata akan kebutuhan jembatan tersebut. Namun untuk membangun jembatan agar memperpendek jarak tempuh itu membutuhkan pendanaan yang sangat besar.
 
"Kita belom ada kemampuan uang memadai untuk membangun jalan layang perpendek itu. Ini waktu yang pas untuk kita usulkan kembali karena ini sebenarnya sudah rencanakan sejak lama," imbuhnya. 
 
Seperti diketahui keinginan pembangunan Jembatan Lematang itu kembali mencuat pasca terjadi kecelakaan maut Bus Sriwijaya di liku Lematang Senin (23/12) yang menewaskan hingga 35 orang. Bahkan sampai saat ini petugas terus melakukan evakuasi korban dari dalam jurang.
 
 
Sebelumny Anggota DPRD Sumsel Alfrenzi Panggarbesi mengharapkan upaya pembangunan Jembatan Layang Lematang yang pernah diusulkan Pemkot Pagaralam pada 2015 lalu bisa kembali diusulkan ke pemerintah pusat.
 
Apalagi sudah banyak tahapan yang dipenuhi sehingga Jembatan Layang Lematang bisa terwujud pembangunannya. Termasuk Detail Engineering Desain (DED) telah selesai namun mentok pada persoalan pembiayaan. (MK)
Sertifikat
Sertifikat kampung English
Piagam 3

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Komentar

2 comments

  1. Gambar Gravatar Martina berkata:

    Seharusnya ini sudah dari dulu di utamakan, mengingat posisi jalan sangat tidak layak untuk di jadikan jalan utama sebagai penghubung kota lahat dan pagaralam, dikarenakan jalan ber tebing terjal, jalan yang sempit dan liku yang tajam!! Semoga cepat terealisasi! Harapan dari kami anak rantau empat lawang

  2. Gambar Gravatar rendy berkata:

    Semoga cepat terealisasi karna progam pak jokowi lanjutan bangun infrastruktur utk wilayah sumatra. Termasuk jembatan layang di pagaralam yg sudah dlm wacana