oleh

Raih Podium Satu Kejurnas Offroad Seri Ke 5 Jambi

-Olah Raga, dibaca 3271 x

#Opie Mawardi Targetkan Juara Nasional

 
LAJU SUMSEL, MUARO BUNGO - Memiliki catatan waktu terbaik, Ahmad Wazir Nofiadi dari Palembang Offroad Bersatu (POB),  berhasil merebut podium pertama di Seri 5, Kejurnas Offroad Individual dan Team non wins, yang digelar di Sirkuit Muara Bungo, Jambi 15-16 Oktober 2022.
 
Opie sapaan akkrab AW Nofiadi bersama navigator Ansyori berhasil mengalahkan para pesaingnya dari berbagai daerah di Indonesia.
 
Di Seri 5 kejurnas, Opi berhasil menyelesaikan 5 SCS dengan baik dimana pada SCS 1 pemilik nomor mobil 270 ini berhasil finis dan mencatatakan waktu 1 menit 43 detik. Di SCS 2 catatan waktu 1 menit 32 derik.
 
 
Sementara itu di SCS 3, torehan waktu yang dicatatkan yakni 2 menit 7 detik. Di SCS 4 waktu yang didapat yakni 1 menit 44 detik dan pada SCS 5 mencatatakan waktu 2 menit 1 detik.
 
Dari 5 SCS tersebut, Opi yang tergabung dalam Palembang Offroaff Bersatu (POB), berhasil mendapatkan poin tertinggi dari pesaingnya sebanyak 451 poin.
 
Sementara itu juara 2 diraih  offroader Alfath - Wanda (HRT Trans Papua), dengan 441 poin. Juara 3 ada Ikhafan Syahdana - Nursamsudin (GEDHE RHJRT) 428 poin. Untuk juara 4, M Firman Fauzi - Endang ( BRD Accelera), 422 poin dan juara 5 dirah Agung Putra Perdana - Amin Pangestu memperoleh 388 poin.
 
Offroader POB, AW Nofiadi mengatakan untuk mendapatkan hasil maksimal tidaklah mudah. Butuh kerja keras sedangkan kejurnas Offroad 2022  menyisahkan satu seri.
 
 "Alhamdulillah podium satu, ini semua hasil kerja keras bersama team dan juga navigator. Tentu kita ingin memberikan hasil yang baik di setiap lomba. Untuk seri terakhir atau seri ke 6, Insya Allah kita akan tampil maksimal semoga di seri terakhir mendapatkan poin yang diharapkan dan target juara nasional bisa di capai," pungkasnya. (W/jn)
 
Sertifikat
Sertifikat kampung English
Piagam 3

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Komentar

0 comments